Rakor Lintas Sektoral Operasi Mantap Brata Candi 2023-2024
BANJARNEGARA – Anggota KPU Kabupaten Banjarnegara Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih Partisipasi Masyarakat dan SDM, M Syarif Sapto W, menghadiri Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Operasi Mantap Brata Candi 2023-2024, yang digelar Polres Banjarnegara, Jumat 13 Oktober 2023, di Hotel Surya Yudha.
Rapat koordinasi dibuka oleh Kapolres Banjarnegara AKBP Era Johny Kurniawan yang berpesan untuk selalu membina sinergi semua pihak dalam menyukseskan penyelenggaraan Pemilu Serentak 2024. Rapat dihadiri pula oleh Pj Bupati Banjarnegara Tri Harso Widirahmanto, juga jajaran forum komunikasi pimpinan daerah, pimpinan partai politik peserta Pemilu 2024, tokoh agama, tokoh masyarakat, para Kapolsek, Danramil, serta Bawaslu.
Dalam kesempatan tersebut Syarif menjelaskan tahapan Pemilu Serentak 2024 yang sudah dilaksanakan sejak 14 Juni 2022 lalu hingga kini. Selain itu juga dipaparkan tahapan pemilu yang masih berlangsung dan yang akan berlangsung. Juga persiapan-persiapan tahapan yang akan dilaksanakan ke depan. Seperti kampanye dan penyiapan gudang serta pengelolaan logistik pemilu.
‘’Kami sudah menyiapkan gudang induk serta kedepannya membutuhkan fasilitasi dari Pemkab untuk Gudang pendukung. Yakni di Gedung Pemuda serta Gedung Balai Budaya Banjarnegara,’’ imbuhnya.
Dalam distribusi logistik pemilu pihaknya juga sudah memperhitungkan kondisi geografis dan perkiraan puncak musim hujan bulan Januari-Februari 2024. Diharapkan tidak terjadi kendala dalam proses pengelolaan hingga distribusi sehingga tepat waktu, jenis dan jumlahnya.